Pengertian dan Ciri-Ciri Karya Seni Rupa Daerah

Menurut Nuari dalam buku Seni Budaya (2017), definisi seni rupa merupakan sebagai hasil ciptaan kualitas, ekspresi atau alam keindahan yang lebih dari aslinya serta klasifikasi objek-objek terhadap poin-poin tertentu yang diciptakan menjadi suatu struktur sehingga dapat dinikmati menggunakan indera mata dan peraba.

lukisan bali karya seni rupa daerah


Pengertian Karya Seni Rupa Daerah

Karya seni rupa daerah adalah karya seni yang memiliki sifat sesuai dengan tempat asalnya. Karya seni daera atau tradisional sangat dipengaruhi oleh adat istiadat, budaya, lingkungan sosial, situasi dan kondisi geografis serta latar belakang sejarah tempat asal karya tersebut dimunculkan.

Setiap jenis karya seni dari berbagai daerah di Indonesia memiliki pola tradisional yang menjadi ciri khas masing-masing daerah dan corak-corak inilah yang menjadikan Indonesia sangatlah beragam dari sisi karya seni.

Selanjutnya, ciri-ciri karya seni rupa daerah akan dijelaskan dalam artikel berikut ini. 

Ciri-Ciri Karya Seni Rupa Daerah 

Berikut ini adalah ciri-ciri karya seni rupa daerah berdasarkan buku Soal Tematik 5B  Soal UH/PH/MID/PTS/UKK/PAT kelas 5 SD K13 Semester 2 (2019).

1. Bersifat kedaerahan.

Artinye, setiap daerah dipengaruhi oleh peralatan, sumber daya dan bahkan lokasi masing-masing daerahnya.

2. Dipengaruhi oleh budaya dan latar belakang sejarah suatu wilayah

Kedua, setiap daerah mempunyai cerita rakyat masing-masing dan latar belakang yang berbeda untuk bisa mempertahankan hidupnya dan sosialnya. Perbedaan ini yang mengakibatkan juga sifatnya sangat eksklusif (tidak sama dengan cerita daerah lain).

3. Mengandung simbol-simbol bermakna

Simbol adalah cara bicaranya orang dulu untuk berkomunikasi. Simbol dipengaruhi apa yang mereka lihat dan temukan serta disetujui bersama arti dan penggunaanya. Jadi, simbol ini bakal beda satu dengan yang lainnya da bahkan penempatan simbol juga beda-beda.

4. Seringkali digunakan untuk upacara adat, agama, atau kebutuhan sehari-hari.

Kesenian daerah, dipamerkan saat upacara adat atau keagamaan untuk zaman ini. Sebab, sudah banyak tradisi yang berubah akibat berkembangan zaman. Nah, karya seni rupa daerah pada zaman dulu sebagai salah satu bentuk pameran dan salah juga syarat untuk upacara adat setempat.

5. Dibuat dari bahan alam yang berasal dari lingkungan.

Beda tempat pasti beda sumber daya yang digunakan. Nah, bisa jadi ada yang ditengah hutan jadi menggunakan kekayaan alam yang ada di hutan. Ada juga yang dekat lautan jadi menggunakan sumber daya yang dekat laut.

6. Corak atau motifnya 

Corak dan motif sangat dipengaruhi oleh kondisi fisik atau geografi suatu daerah. Dipengaruhi pula oleh corak seni tradisional masyarakat setempat.

Baca juga artikel seni rupa lainnya.


Mas Yusuf
Mas Yusuf Menyapa saya di : @yusufabdhul

Post a Comment for "Pengertian dan Ciri-Ciri Karya Seni Rupa Daerah"